Categories: Politik

Ini Prediksi Calon Bupati dan Partai Pengusung pada Pilkada Aceh Selatan 2024

ACEH SELATAN – Pilkada Bupati Aceh Selatan memang masih lama, sekitar sembilan bulan lagi. Namun riak-riak kecil tentang siapa yang akan maju sebagai orang nomor satu di Kabupaten yang terkenal dengan legenda tuan tapa dan putri naga itu sudah mulai dibicarakan. 

Berdasarkan informasi yang diperoleh Presentatif, Kamis, 29 Februari 2024, saat ini ada beberapa nama yang sudah dibicarakan di kalangan masyakarat Aceh Selatan, sebut saja Haji Edi Saputra dan Haji Mirwan dari Labuhan Haji Raya, Hendri Yono dan Darmansah dari Sawang, Deni Irmansah dari Kluet Selatan, serta Safrijal alias Gamgam dari Kluet Utara. Namun, dari beberapa nama tersebut sebagian sudah mendeklarasikan diri dan sebagian masih tiarap.

Jika melihat dari komposisi partai politik peraih kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Selatan pada pemilu 2024, maka Partai Aceh (PA) dan Partai Nasional Aceh (PNA) dengan perolehan masing -masing 5 kursi, dipastikan sudah aman untuk mengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati pada Pilkada mendatan tanpa harus berkoalisi dengan partai politik lainnya.

Dari isu yang beredar dimasyarakat, Partai Aceh (PA) digadang-gadangkan akan menjagokan Pj.Bupati Abdya Darmansah sebagai calon Bupati Aceh Selatan. Prediksi ini bisa saja berubah sesuai dengan situasi dan kondisi politik yang akan terjadi kedepan.

Partai Nasional Aceh (PNA) disebut – sebut akan mengusung Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Safrijal alias Gamgam sebagai calon Bupati Aceh Selatan. Namun, di sisi lain nama mantan Bupati Aceh Selatan,Tgk. Amran juga masih berpeluang untuk diusung kembali. Begitupun, keputusan final tetap berada pada suami Darwati A.Gani,.Irwandi Yusuf selaku ketua Dewan Pimpinan Pusat (SPP) PNA.

Partai Nasional Demokrat (Nasdem) beberapa waktu melalui media online telah menyatakan sikap mendukung H.Mirwan sebagai calon Bupati Aceh Selatan pada Pilkada 2024 mendatang. Meskipun belum cukup syarat mengajukan pasangan calon bupati dan wakil bupati, namun partai besutan Surya Paloh tersebut hanya perlu mencari 1 kursi lagi untuk mengamankan posisi sebagai partai pengusung.

Partai Demokrat diperkirakan akan mengusung Haji Edi Saputra sebagai calon Bupati Aceh Selatan pada Pilkada mendatang.Walaupun belum cukup syarat, Partai yang diketuai Menteri Pertanahan dan Agraria ini harus mencari 2 kursi lagi untuk bisa mengajukan pasangan calon bupati dan wakil bupati. Begitupun, prediksi ini bisa saja berubah seiring dengan situasi dan kondisi politik yang akan terjadi kedepan.

Partai Golongan Karya (Golkar) di sebut-sebut akan menjagokan anggota DPRA 2 Periode Hendri Yono sebagai calon Bupati Aceh Selatan. Sama seperti partai Demokrat, partai Golkar belum juga memenuhi syarat untuk mencalonkan pasangan calon bupati dan wakil bupati. Golkar perlu 2 kursi untuk berkoalisi, namun upaya untuk melobi partai koalisi sudah mulai dilakukan. Jika berhasil, Partai Golkar Aceh Selatan akan mengusung satu pasangan calon bupati dan wakil bupati.

Terakhir, Partai Amanat Nasional (PAN) belum memunculkan calon bupati yang diusung. Begitupun, dengan modal 4 kursi, PAN dengan mudah akan mengusung calon bupati dan wakil bupati Aceh Selatan. PAN hanya butuh 1 kursi lagi untuk berkoalisi agar dapat menjadi partai pengusung.

Prediksi diatas bisa saja benar dan bisa saja berubah sesuai dengan kondisi dan situasi politik yang akan terjadi dalam beberapa bulan kedepan. Karena politik susah untuk kita tebak, hari ini a, besok bisa jadi b. Seperti pepatah Aceh mengatakan ” Politek, dipajoh manok, dipegah Itek” (politik, dimakan ayam, dibilang itik).(HS)

Redaksi

Recent Posts

Rumpun Budaya Seni Sumatera Minta Gubernur Aceh Terpilih Perhatian Khusus Pelestarian Budaya dan Sejarah Aceh

Banda Aceh - l Ketua Umum Pengurus Besar Rumpun Budaya Seni Sumatera Nusantara Dr. Khairul…

3 jam ago

SMA Negeri 1 Badar Aceh Tenggara Larang Siswa Bawa HP ke Sekolah

ACEH TENGGARA_ Kepala Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Badar Kabupaten Aceh Tenggara, Dede Suhery M.Pd…

20 jam ago

Dana BLT Dimanipulasi, Warga Gampong Punti Laporkan Dugaan Pemalsuan Tanda Tangan

ACEH UTARA – Dugaan kasus pemalsuan tanda tangan untuk memperoleh Bantuan Langsung Tunai (BLT) secara…

20 jam ago

Bupati Terpilih Aceh Tenggara Tegaskan Kepada Kepala Desa Tidak Ada Lagi Tersandung Kasus Tipikor

Aceh Tenggara_ Bupati terpilih Kabupaten Aceh Tenggara periode 2025-2030 H.M Salim Fakhry S,E. M,M. Meski…

2 hari ago

Selama Januari 2025 Sebanyak 364 Orang Sudah Memiliki SIM di Aceh Tenggara

Aceh Tenggara_ Selama Januari 2025, sebanyak 364 orang sudah memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) di…

2 hari ago

Lsm Perkara, Surati Dinas Kominfo Pemintaan Data JKN Empat Puskesmas di Aceh Tenggara

Aceh Tenggara_ Dewan Pimpinan Cabang, Lembaga Swadaya Masyarakat, Pemerhati Kinerja Aparatur Negara  (DPC Lsm Perkara)…

2 hari ago